Ebook Sejarah Indonesia Modern 1200-2004 - M.C. Ricklefs


Judul Ebook : Sejarah Indonesia Modern 1200-2004

Tebal Ebook : 784 Halaman

Bahasa          : Indonesia

Ini adalah buku teks yang di carang bagi mahasiswa yang serius menyelidiki sejarah indonesia sejak kedatang Islam. Buku ini dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan yang dirasakan oleh orang-orang yang kajiannya terhambat oleh sejumlah besar karya pokok tentang indonesia yang terlalu spesifik banyaknya karya-karya ini yang ditulis dalam bahasa asing, dan sulitnya akses ke bagian karya ini.

Literatur yang ada juga kadang terlalu menekankan akses kolonial atau, kalau tidak, keunikan Indonesia dan tidak memberikan kronologi yang jelas yang akan mengarahkan para mahasisawa. Karena itu, buku ini bertujuan memberiakan sebuah narasi yang mendasar namun rinci, tentang isu-isu penting dari periode tersebut, dan sebuah panduan terhadapa sumber-sumber skunder yang paling penting yang diterbitkan (atau sumber-sumber primer di mana tidak ada sumber-sumber skunder yang memadai).

Buku ini di awali dengan pembahasan kedatangan islam .Masuknya Islam di bumi Nusantara mengawali suatu rentangan waktu yang disebut Ricklefs sebagai Indonesia Modern. Ia mengajukan tiga unsur fundamental yang, menurutnya, telah mempersatukan periode tersebut sebagai"sebuah unit sejarah yang padu".Yang pertama adalah unsur kebudayaan dan agama: islamisasi Indonesia yang dimulai tahun sekitar 1200 dan berlanjut hingga hari ini. Yang kedua adalah unsur topik: saling pengaruh antara orang Indonesia dan orang Baratyang dimulai kurang-lebih tahun 1500 dan masih berlanjut. Yang ketiga adalah historiografi: sumber-sumber primer sepanjang periode ini ditulis hampir secara eksklusif dalam bahasa-bahasa Indonesia modern (Jawa,Melayu, dan seterusnya, bukannya Jawa Kuno atau Melayu Kuno) dan dalam bahasa-bahasa Eropa.

Gelombang kedua modernisasi nusantara adalah dengan masuknya bangsa-bangsa Eropa, terutama Portugis dan Belanda. Pengaruh mendasar dari kolonialisasi Portugis adalah kacaunya jaringan perdagangan sebagai akibat ditaklukannya Malaka, serta penanaman Agama Katolik, terutama di Indonesia timur. Kebrutalan kaum kolonial kian menjadi-jadi ketika korporsi-korporasi Belanda melakukan persaingan keras untuk memperebutkan rempah-rempah. Ricklefs menyebutnya pelayaran “liar”






 BACA ONLINE M.C. Ricklefs
 "jika link download bermasalah tolong tinggalkan komentar"
Baca Juga

Post a Comment

0 Comments